Tanjung Pati, Kemenag 50 Kota
Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sumatera Barat H. Darwas secara resmi membuka Expo Madrasah se Kabupaten Lima Puluh Kota Selasa 24 Mei 2011 di Lapangan Hijau Piladang Kecamatan Akabiluru.
Menurut H. Darwas kegiatan Expo Madrasah yang dinilainya cukup meriah dan sukses ini berharap agar wasit dan juri yang akan memimpin perlombaan harus jujur dan adil, harapnya.
Lebih jauh H. Darwas menghimbau kepada masyarakat luas, sesuai dengan tuntunan agama Islam supaya membiasakan di waktu magrib melaksanakan mengaji baik di mushalla maupun di rumah-rumah, dan ini juga merupakan program unggulan Menteri Agama yang telah dilounching yaitu Gerakan Masyarakat Maqrib Mengaji (GM3), sekaligus beliau berharap agar disosialisasikan di tengah2 masyarakat, Madrasah maupun di Instansi pemerintah, tegas H. Darwas.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Kantor Kemenag 50 Kota Drs. H. Gusman Piliang, MM didampingi Ketua Panitia Drs. Ifkar, M.Ag mengatakan bahwa acara tersebut digelar untuk membuktikan madrasah tidak beda dengan sekolah umum lainnya, terutama di bidang olahraga. Acara ini merupakan komitmen, untuk beberapa tahun ke depan siswa madrasah diharapkan mampu meraih prestasi gemilang di berbagai lomba dan pertandingan tingkat Kabupaten/Kota, Propinsi maupun nasional, Harap Gusman Piliang
Gusman Piliang menjelaskan bahwa kgiatan expo ini bertemakan �Usah keras, kerja ikhlas, terampil kereatif inovatif mewujudkan siswa madrasah yang cerdas spritual, emosional dan intelektual serta kaya prestasi dalam wadah ukhuwah Islamiyah�
Tidak itu saja Gusman Piliang juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja dan mensuport terlaksannya acara expo ini, khusus untuk Kepala Kanwil Kemenag H. Darwas karena satu-satunya Expo Madrasah tingkat Kabupaten/Kota yang dibuka langsung oleh beliau adalah kegiatan kita ini kata Gusman putra Kubang ini. Selain itu kata Gusman sebelum pembukan Expo Bapak H. Darwas juga berkesempatan meletakan batu pertama tanda dimulainya pembangunan aula serbaguna Kemenag 50 Kota di Tanjung Pati. Pada kesempatan itu H. Darwas berjanji akan selalu membantu setiap kegiatan di jajaran Kemenag 50 Kota. Ia juga menjanjikan akan membantu mobiler untuk kelengkapan aula nantinya, pungkas H. Darwas.
0 komentar:
Posting Komentar